Sabtu, 02 November 2013

PENGALAMAN OCD



Pengalaman OCD

Untuk artikel kali ini akan saya bahas apa sih OCD itu yang sekarang lagi ngetrend diperbincangkan di media online dan media televisi indonesia saat ini, ocd mungkin anda sudah pernah mendengar dan menyimak apa dan bagaimana sih program diet ini. Banyaklah literatur yang bisa anda baca terkait pola diet ini, dan pada umumnya itu sangat membingungkan termasuk saya.
Langsung pada pokoknya saja takut nanti banyak kata-kata malah malas untuk membaca isi artikelnya hahahahahahahahaha…….. 

OCD  = PUASA 

SEDIKIT CATATAN yang Perlu di mengerti dan dijadikan acuan :

Kalori Keluar Harus Lebih Banyak Dari Pada Kalori Masuk
atau 
TENAGA YANG KELUAR HARUS LEBIH BANYAK DARI PADA MAKANAN YANG MASUK
Berdasarkan pengalaman pribadi  yaaaaaaa….
Ø  Tidak Sarapan
Terdengar  extreme kalo mendengar kata tidak sarapan, HAH… pasti yang ada di fikiran anda pasti GIMANA NANTI KALO LEMAS, GAK BISA MIKIR, MAAG, DLL. Ini saya buktikan sendiri bagaimana anggapan ini semua dapat  terbantahkan… hasilnya terbukti. Saya tidak sarapan Efeknya saya jarang sekali ngantuk pada saat pagi hari. Maka tidak sarapan lebih baik dibandingkan dengan kita tidak makan malam. ANEH KAN?

Ø  Berlatih Puasa bertahap 16, 18, 20, hingga 24
Awalnya saya cukup galau dengan apa yang diharuskan oleh program diet ini yaitu puasa, tapi dengan bekal seringnya berpuasa di ajaran islam yah sedikit membantulah. Untuk pertama kali saya coba dengan puasa 16 jam diminggu pertama bertahap di minggu kedua 18, 20 sampai akhirnya minggu keempat 24 jam. sedikit trik untuk mengurangi asam lambung, minum air putih dapat membantu. Dengan dilatih seperti itu tubuh akan beradaptasi dengan kebiasaan ini.

Ø  Makan apa saja boleh asalkan tidak rakus
Saya boleh makan makanan apapun yang saya inginkan tanpa terkecuali ataupun dengan kata lain tidak ada pantangan, dengan catatan boleh makan apapun sesuai porsi tapi jangan rakus . porsi makan sama seperti kebiasaan  makan anda sehari-hari.

Ø  Jangan lupa selalu berolahraga
Jangan kuatir dengan kondisi tubuh anda yang sedang puasa namun tetap untuk olahraga, kuncinya dengan olahraga teratur maka proses pembakaran lemak akan lebih maksimal. Konsumsi air putih yang cukup sebelum melakukan olahraga, hal ini sangat membantu.

Ø  Semangat
Tetap semangat dan yakin bahwa akan berhasil untuk menjalankan pola ini, di hari pertama pola diet ini mungkin kita memang sangat bekerja keras tapi setelah hari ketiga, keempat dan selanjutnya tubuh akan terbiasa. Jangan tergesa-gesa menimbang berat badan anda untuk memastikan apakah ada perubahan dihari pertama, ini justru akan mematahkan semangat anda, sebaikanya lakukan  timbang berat badan anda sesudah 2 ataupun 3 minggu. Asal dengan catatan anda disiplin untuk melakukan pola diet ini. 

Namun sebaiknya terlebih dahulu anda konsultasikan hal ini dengan ahli gizi dan dokter pribadi anda sebelum melakukan pola diet ini karena menurut saya keadaan serta kondisi tubuh seseorang itu berbeda-beda, dimana mampu atau tidaknya tubuh anda beradaptasi dengan sistem pola diet yang seperti ini.

KOLEKSI FOTO Pribadi
Sebelum Program

Sesudah 2-3 minggu
saat ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar